Beranda > Berita Umum > Pembibitan Berkualitas Hasilkan Sapi Unggul

Pembibitan Berkualitas Hasilkan Sapi Unggul

05 Maret 2021

Rendahnya minat peternak pada usaha pembibitan menjadi kendala serius dalam pembangunan peternakan sapi potong di Indonesia. Hal ini terjadi karena usaha pembibitan memerlukan investasi yang relative besar dan berjangka panjang, dibandingkan dengan usaha penggemukkan sapi potong.

Balai Embrio Ternak Cipelang melakukan pembinaan kepada peternak, akan pentingnya pembibitan dalam menunjang bisnis peternakan. Pembinaan dilakukan di salah satu peternakan rakyat di Sukabumi. (05/03/2021)

Yohan, penangungjawab ternak mengatakan, “bibit yang bagus sangat dibutuhkan untuk menunjang usaha peternakan sapi perah. Karena dengan bibit yang bagus dan pemeliharaan yang bagus dapat menghasilkan susu yang melimpah. Ditunjang dengan bibit dan pemeliharaan yang bagus tersebut, produksi susu sapi kami dapat mencapai 12-14 liter per ekor.”

Kementerian Pertanian melalui Balai Embrio Ternak (BET) Cipelang berupaya untuk menghasilkan benih dan bibit ternak unggul nasional yang dapat dimanfaatkan untuk masyarakat. Hingga bulan maret 2021 BET Cipelang telah mendistribusikan sebanyak 332 sapi pejantan unggul ke Balai Inseminasi Buatan Nasional/Daerah (BIB Nasional/Daerah), dinas peternakan, swasta dan kelompok peternak. Pejantan-pejantan yang didistribusikan selanjutnya di produksi semennya untuk dilakukan inseminasi buatan di masyarakat.

Negara yang sukses membangun pertanian biasanya meletakkan pengembangan bibit bermutu sebagai prioritas. Saat ini usaha pembibitan masih bertumpu pada produksi rumah tangga peternakan. Padahal peternakan rumah tangga memiliki usaha kecil dengan praktik budidaya yang kurang professional, sehingga sulit untuk menghasilkan sapi bakalan berkualitas dalam jumlah yang banyak.

Yanyan Setiwan, Sub Koordinator pelayanan teknis pemeliharaan ternak BET Cipelang mengatakan“Terdapat tiga hal yang penting dalam usaha bisnis di bidang peternakan diantaranya pakan, budidaya ternak dan Kesehatan hewan.”

Pakan yang tepat adalah kunci keberhasilan pembibitan sapi unggul. Pakan berkontribusi sebanyak 70% dari biaya produksi. Produksi ternak sangat dipengaruhi oleh nutrisi pakan. Peningkatan mutu pakan mendorong peningkatan kinerja bisnis peternakan. Terdapat beberapa aspek pengelolaan pakan yang dapat dikembangakan yakni inovasi teknologi produksi hijauan pakan, teknologi pengolahan dan penyimpanan pakan, formulasi ransum berkualitas yang berbasis pada sumber daya lokal, dan lain-lain.

Aspek budidaya ternak juga perlu diperhatikan guna meningkatkan kinerja peternakan. Pembangunan budidaya peternakan ini mencakup inovasi teknologi terkait dengan system perkandangan ternak yang nyaman, pengelolaan ransum, pemanfaatan limbah kandang dan pengendalian penyakit. Lingkungan tropis dengan panas yang cukup patut menjadi perhatian karena dapat mengakibatkan pemborosan energi yang berasal dari pakan. Pada kondisi cekaman panas (heat stress) maka sebagian energi asal pakan akan digunakan ternak untuk menetralisir pengaruh cekaman panas.

Aspek Kesehatan hewan harus mendorong meningkatkan produktivitas ternak mewujudkan ternak yang Aman, Sehat, Utuh dan Halal (ASUH) dan terbebas dari penyakit. Upaya deteksi dini, pencegahan, penanganan dan pemberantasan penyakit ternak harus dikembangkan dengan sebaik-baiknya. Beberapa jenis penyakit yang sering tejadi pada peteranakan rakyat meliputi brucellosis, anthrax, demam susu (milk fever), penyakit mulut dan kuku, kembung pada perut , cacingan dan sebagainya. Penyakit kembung perut dan cacingan sanagat mempengaruhi produktivitas ternak. Penyakit kembung perut ini dapat mengakibatkan kematian sedangkan parasit cacing akan mengganggu pasokan zat-zat makanan pada ternak, sehingga akan menyebabkan pertumbuhan ternak terlambat. Penyakit cacingan tidak langsung berpengaruh terhadap populasi, tetapi berpengaruh langsung terhadap bobot sapi.

Dibaca : 518 kali


Lokasi Kami

Peta Lihat di Google Map

Tidak puas dengan pelayanan kami? klik berikut:

https://lapor.go.id/ SABERPUNGLI
Dupak e-Personal SIRUP

Aksesibilitas

Pembaca Layar
Kontras
Perbesar Teks
Jarak Huruf
Jeda Animasi
Ramah Disleksia
Kursor
Jarak Baris
Perataan Teks
Saturasi
Reset