Beranda > Berita Umum > Peningkatan Kompetensi Fungsional Melalui Inhouse Training Judging pada Sapi Perah

Peningkatan Kompetensi Fungsional Melalui Inhouse Training Judging pada Sapi Perah

12 Oktober 2019

Dalam rangka peningkatan kompetensi para fungsional di BET Cipelang, pada tanggal 12 Oktober dilaksanakan Inhouse Training "Judging pada Ternak Sapi Perah. Inhouse training ini dilaksanakan oleh BET Cipelang dan diikuti oleh fungsional yang ada di BET Cipelang. Acara ini sebagai wadah dalam rangka meningkatkan kompetensi dan keahlian pada fungsional.

Reproduksi merupakan salah satu faktor yang sangat penting dan sangat berpengaruh terhadap ekonomi dan keuntungan program breeding. Dasar perbaikan reproduksi melalui transfer material genetik., yang dipengaruhi oleh banyak faktor diantaranya nutrisi, penyapihan anak dan sebagainya. Untuk itu diperlukan penilaian terhadap ternak calon bibit salah satunya dengan metode judging.

Juding adalah penilaian tingkatan ternak disertai beberapa karakteristik penting untuk tujuan tertentu secara subjektif. Judging dilakukan berdasarkan pengamatan kasat mata (exterieur), perabaan (palpasi) dan pengukuran tubuh dengan alat ukur yang telah distandardisasi secara nasional maupun internasional

Syarat/sifat betina dapat diukur secara kualitatif dan kuantitatif. Sifat kualitatif diantaranya kepala dan ekor, warna kulit/bulu, dada dan punggung, pinggang dan pinggul, paha dan kaki, keharmonisan bentuk dan ambing. Sedangkan sifat kuantitatif yangng dapat diukur dengan alat ukur seperti tinggi Gumba (cm), Panjang badan (cm), Lingkar dada (cm), Dalam dada (cm), Berat badan (kg).

 

Dibaca : 398 kali


Lokasi Kami

Peta Lihat di Google Map

Tidak puas dengan pelayanan kami? klik berikut:

https://lapor.go.id/ SABERPUNGLI
Dupak e-Personal

Aksesibilitas

Pembaca Layar
Kontras
Perbesar Teks
Jarak Huruf
Jeda Animasi
Ramah Disleksia
Kursor
Jarak Baris
Perataan Teks
Saturasi
Reset