Beranda > Berita Umum > BET Cipelang, Hadapi Second Stage Eksternal Audit Certification ISO 37001:2016"

BET Cipelang, Hadapi Second Stage Eksternal Audit Certification ISO 37001:2016"

16 April 2019

Tahapan kedua audit eksternal oleh TUV Rheinland dalam rangka penerbitan sertikat anti bribery ISO 37001:2016 dilaksanakan Hari Senin tanggal 15 sampai dengan 16 April 2019. Audit dilaksanakan oleh team auditor Tuv Rheinland Jerman dengan didamping oleh TUV Rheinland Jakarta. Audit dipimpin langsung oleh Mr.Erich Grunes selaku lead auditor Tuv Rheinland Jerman Dan Dr Jean Pierre Mean serta Mr Oswald Ogrin sebagai team observer. opening meeting dihadiri oleh kepala Balai Embrio Ternak Drh Oloan Parlindungan,MP, structural, Tim Zona Integritas, Tim Pengendali Internal, dan Tim ISO.


Sesuai dengan instruksi presiden no 10 tahun 2016 tentang Aksi Pencegahan dan Pemberantasan Korupsi Tahun 2016 dan Tahun 2017 maka BSN menerbitkan SNI ISO 37001. Instruksi ini ditujukan kepada seluruh kementerian dan lembaga pemerintah pusat dan kepada pemerintah daerah untuk melakukan aksi pencegahan dan pemberantasan korupsi, dari berbagai aspek sesuai karakteristik tupoksi instansi masing-masing. Sejalan dengan hal tersebut BET Cipelang menerapkan ISO 37001:2016 tentang Sistem Manajemen Anti Penyuapan.
 

Sistem manajemen anti penyuapan dirancang untuk menanamkan budaya anti suap dalam suatu organisasi. ISO 37001 memberikan persyaratan dan panduan untuk membangun, menerapkan, memelihara dan memperbaiki sistem manajemen anti penyuapan.
 

 

Dibaca : 408 kali


Lokasi Kami

Peta Lihat di Google Map

Tidak puas dengan pelayanan kami? klik berikut:

https://lapor.go.id/ SABERPUNGLI
Dupak e-Personal

Aksesibilitas

Pembaca Layar
Kontras
Perbesar Teks
Jarak Huruf
Jeda Animasi
Ramah Disleksia
Kursor
Jarak Baris
Perataan Teks
Saturasi
Reset