Beranda > Berita Umum > DUKUNGAN BET CIPELANG DALAM MENINGKATKAN SDM UNTUK MENDUKUNG UPSUS SIWAB TAHUN 2018

DUKUNGAN BET CIPELANG DALAM MENINGKATKAN SDM UNTUK MENDUKUNG UPSUS SIWAB TAHUN 2018

22 Maret 2018

 

Hari ini Kamis 22 Maret 2018 telah dimulai Pelatihan Petugas Baru Inseminasi Buatan (IB) di Balai Embrio Ternak (BET) Cipelang. Pelatihan ini dibuka oleh kepala BET Cipelang, Bapak Drh. Oloan Parlindungan, MP. di aula gedung Ongole BET Cipelang. Pelatihan ini akan berlangsung selama 21 hari tau 168 jam pelajaran, yang dimulai dari tanggal 22 Maret s.d. 11 April 2018. Pelatihan ini dilakukan untuk mendukung kegiatan Upaya Khusus Sapi Indukan Wajib Bunting (UPSUS SIWAB) tahun 2018.

 

Pelatihan IB ini sebanyak 25 orang yang berasal dari Provinsi Banten sebanyak 3 orang, Provinsi Maluku sebanyak 3 orang, Provinsi Maluku Utara sebanyak 13 orang, dan Provinsi Sulawesi Utara sebanyak 6 orang. Tujuan pelatihan IB ini adalah untuk membentuk sumberdaya manusia batru dibidang reproduksi khususnya Inseminasi Buatan untuk mendukung kegiatan UPSUS SIWAB di masing-masing provinsi tersebut. Dengan adanya pelatihan ini diharapkan kegiatan UPSUS SIWAB di provinsi peserta pelatihan dapat mencapai target sesuai dengan jumlah dan waktu yang telah ditentukan. Harapan kami pelatihan ini dapat berjalan dengan baikm sampai selesai dan mampu mengasilkan Inseminator baru yang handal.

Dibaca : 651 kali


Lokasi Kami

Peta Lihat di Google Map

Tidak puas dengan pelayanan kami? klik berikut:

https://lapor.go.id/ SABERPUNGLI
Dupak e-Personal SIRUP

Aksesibilitas

Pembaca Layar
Kontras
Perbesar Teks
Jarak Huruf
Jeda Animasi
Ramah Disleksia
Kursor
Jarak Baris
Perataan Teks
Saturasi
Reset